Tutorial Masuk ke Assemblr Edu (Bagian 1)
Selamat sore ibu bapak Guru Hebat...
Salam dan bahagia...
Pada kesempatan sore hari ini, saya membagikan Video Tutorial dara bergabung ke Assemblr Edu App melalui Desktop / Laptop. Beberapa langkah yang perlu diikuti adalah :
1. Silakan masukkan edu.assemblrworld.com pada bagian omnibox di browser Chrome
2. Klik di bagian kanan atas ada kata Register, dan apabila sudah masuk menjadi Open App
3. Silakan isi terlebih dahulu pendaftaran berupa data diri, email dan sebagainya. Disarankan untuk memasukkan email belajar.id sebagai salah satu bagian dari pemanfaatan akun belajar.id untuk Aplikasi-aplikasi Pembelajaran.Setelah masuk silakan ibu bapak Guru Hebat dapat menelusuri berbagai Fitur di dalamnya seperti Kelas, Topik dan Kamu.
Bagian Kelas
Pada bagian kelas ini, ibu bapak dapat memanfaatkannya sebagai bagian dari Kelas Virtual bersama dengan siswa untuk memperlihatkan berbagai Sumber Belajar 3 Dimensi yang ada di Topik. Sumber belajar ini dapat diunggah dan dijadikan sebagai materi dalam pembelajaran. Sesuaikan dengan pembelajaran yang ibu bapak ampu. Apabila tidak ada Topik yang sesuai, ini kesempatan ibu bapak untuk belajar bersama kami dalam Kelas-kelas Exclusive Webinar dan Praktik Baik Assemblr Edu Purbalingga.
Untuk dapat bergabung ke Kelas Webinar dapat dilihat pada Video Tersebut.
Exclusive Webinar Assemblr Edu Batch 1 Kelas A dengan kode kelas : mvkkn
Exclusive Webinar Assemblr Edu Batch 1 Kelas B dengan kode kelas : 79x17
Bagian Topik
Bagian topik merupakan bagian yang memuat semua Proyek Assemblr yang bisa dilihat secara Augmented Reality. Untuk melihat secara Augmented Reality bisa menggunakan Perangkat Mobile seperti Smartphone, Tablet, dll yang memiliki kamera belakang.
Bagian Kamu
Bagian kamu adalah bagian yang memperlihatkan semua proyek yang merupakan karya kita sendiri. Ibu bapak dapat mengedit hasil karya melalui studio.assemblrworld.com
Selamat mencoba, dan selamat bergabung ke Event Online bersama kami.
Komentar
Posting Komentar